Kita Bukan Paranormal, Bro!

Tulisan ini saya buat teruntuk orang-orang yang sering saya jumpai dalam dunia maya. Tempat dimana saya belajar banyak hal, tentang apapun yang dirasa menarik. Apapun yang ada dalam tulisan ini nantinya adalah hanya asumsi saya pribadi. Jadi bisa benar ataupun salah tergantung darimana sisi yang anda pakai untuk menilai.

Sepertinya dari judul tulisan pun sudah dapat ditebak akan kearah mana tulisan ini. Ya, tulisan ini akan membahas tentang bad habbit yang dilakukan sebagian orang dalam dunia maya. Sebagian orang terkadang tidak terlalu memperdulikan tentang unsur dan etika dalam bersosialisasi terutama dalam hal ber-forum. Yang dimana setiap forum mempunyai aturan dan etika tersendiri bagi setiap anggota yang mengikuti.

Kita akan mengambil kasus yang sederhana. Yaitu, tentang etika bertanya dalam forum. Sering sekali rasanya saya menemui kasus seperti ini, dimana seseorang penanya melupakan banyak aspek. Contoh penanya yang mempunyai bad habbit

Bro, saya ada masalah ini diserver. Kok saya ga bisa akses ya.

Dari contoh kasus diatas, apa yang bisa anda simpulkan? Tidak ada. Dan mungkin anda pun akan mengacuhkan pertanyaan tersebut. Saya pribadi terkadang akan menjawab pertanyaan tersebut dengan sedikit lelucon seperti “Sebentar, saya terawang dulu bro.”.

Well, Kita bukan paranormal, bro!

Berikanlah informasi yang lengkap dan sedetail mungkin bila ingin bertanya. Usahakan memberitahukan asal-usul kejadian dan apa saja yang sudah dilakukan. Itu akan membantu dalam menjawab masalah yang anda tanyakan, dan orang lain pun setidaknya akan memberikan clue terhadap pertanyaan anda. Contoh seperti berikut:

Bro, Saya punya masalah diserver. Server saya menggunakan sistem operasi CentOS, sebelumnya saya sedang melakukan update untuk firewall karena saya ingin membatasi akses yang ada. Tapi, kok kayaknya sekarang malah ga bisa diakses ya. Saya melakukan update dengan perintah blablablabla…

Dengan contoh kasus yang kedua ini apa yang bisa anda simpulkan? Bisa jadi ada kesalahan penerapan rules pada iptables atau mungkin ada hal lain. Yang jelas ini lebih enak untuk dibaca dan dijawab dibandingkan dengan yang ada sebelumnya. Bila anda termasuk dalam contoh kasus pertama, maka anda haruslah merubah bad habbit yang selama ini selalu dilakukan.

Itu semua untuk kepetingan anda pribadi, apa yang anda berikan maka itulah yang ada dapatkan. Bahkan tak jarang malah anda menjadi bahan pembullyan dikarenakan anda lupa terhadap unsur dan etika ketika ber-forum. Tak kalah penting juga anda harus memperhatikan attitude dalam ber-forum. Jangan berharap lebih bila anda masih mempunyai attitude buruk, mungkin hanya kebetulan bila anda mendapatkan respon baik.

Apapun keputusan anda setelah ini, itu adalah tergantung anda. Saya hanya memberikan gambaran pemikiran orang-orang pada umumnya. Baik buruk nya itu untuk pribadi masing-masing.

Akhir kata, Semoga tulisan ini bermanfaat.

Share this awesome article to the world, so everyone knows it :)

LinkedIn
Reddit
WhatsApp
Hacker News
Telegram